Kyoto, Jepang – Angga Prasetya, S.P., M.Sc., dosen Departemen Tanah, Fakultas Pertanian, Universitas Gadjah Mada (UGM) yang sedang menempuh studi doktoral di Kyoto University, terlibat dalam kegiatan pengamatan lapangan dan pengambilan sampel tanah sebagai bagian dari proyek penelitian laboratorium. Kegiatan ini menjadi langkah penting dalam mendukung riset mendalam terkait dinamika tanah dalam ekosistem yang beragam.
Kegiatan ini berkontribusi pada Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) yaitu SDG 4 – Pendidikan Berkualitas yang sangat penting untuk memahami kompleksitas tanah dalam ekosistem yang berbeda.
Penulis: Tantriani